Jogja Antique

Sunday, October 10, 2010

Tak Putus Asa Karena Kurang Anggaran

Bertahun-tahun bergelut dengan organisasi, dana atau anggaran kegiatan adalah faktor penting dalam pencapaian tujuan kegiatan maupun organisasi. Untuk itu biasanya sebuah organisasi mencari figur pejabat baik dari kalangan ekskutif maupun legislatif untuk dijadikan Ketua Umumnya, terutama yang dapat memberikan akses anggaran ke APBD ataupun pendanaan lain dari pemerintah.

Figur pejabat seperti Bupati, Wakil Bupati, Gubernur, Pangdam, Menteri, Ketua Panitia Anggaran DPR atau DPRD merupakan figur yang most wanted untuk dijadikan Ketua Umum. Namun apakah figur tersebut mampu membawa keberhasilan sebuah organisasi? Tentu saja belum bisa dipastikan. Masih banyak aspek yang menghambat, baik dari sisi akses anggaran maupun kesibukan pejabat itu sendiri, sehingga sulit memimpin secara optimal.

Kegagalan dan keberhasilan memimpin roda organisasi itulah yang akan membesarkan kita dalam berorganisasi. Lalu pengalaman-pengalaman seperti apakah yang dapat kita share dalam tulisan ini? tunggu tanggal mainnya...

BERITA KOMPAS