Jogja Antique

Monday, May 24, 2010

Kaka " Kangen "Karisna

Bocah kecil itu sedang bermain, menari dan menyanyi saat aku tiba di rumah. Jam menunjukkan pukul 18.30, ketika bocah kecil itu tiba-tiba berlari ke arah pintu untuk menyambut," papah tom ", teriaknya.

Setelah 2 minggu tidak bertemu, tentu saja bocah mungil yang bukan lain adalah anakku kangen pada papahnya. Dia menyambutku, minta di gendong sambil merajuk manja. Hatiku tersentuh, dalam hati aku berkata, " seandainya aku bisa bertemu setiap hari, tentu bocah ini akan lebih bahagia".

Dalam hati pula aku membantah, " bocah kecil itu akan lebih bahagia bersama kakung dan tantenya, karena sejak kecil merekalah yang merawatnya". Ya ya ya sebuah pertentangan yang tidak perli diperdebatkan, karena keikut sertaan bocah itu bersama kakungnya adalah amanah dari mendiang Ibundaku.

Kaka... papah kangen....
Kaka... papah selalu menyayangimu...
Kaka... papah tetap akan selalu membimbingmu dengan segala potensi pada dirimu.
Kaka... ikut Kakek dulu ya nak...

Salam kangen selalu
Papamu

BERITA KOMPAS