Jogja Antique

Friday, February 26, 2010

Instruksi sederhana bermain bola ala kampungku 1




Aku bermain bola sejak masih kecil, tepatnya sejak masuk bangku sd. Gak ada yang mengarahkan, gak ada yang melatih sepakbola, pokoknya bermain dan bermain bola. Mulai kelas 3 SD aku sering di "bon" atau klo istilah modern dipinjamkan ke klub lain. Dalam hal ini kampung lain yang "tantangan" (baca bertanding) dengan kampung yang agak jauh atau malah beda desa.

Aku belum tau kenapa aku dipinjam oleh kelompok anak-anak lain, karena di usia yang baru menginjak 9 tahun, belum mengenal istilah swot analisis dan sejenisnya. Artinya diajak main di kampung lain yang ngikut saja, seneng saja. Rupanya dikemudian hari nanti, aku mempunyai kelebihan dibanding anak lain yaitu sprint atau mampu berlari lebih cepat dibandingkan anak-anak seusiaku.

Dengan kemampuan berlari cepat itu, aku selalu diplot jadi penyerang, karena dengan kecepatan lariku, aku sering mencetak gol karena lolos dari penjagaan pemain belakang lawan yang kalah adu sprint denganku. Bahkan aku pernah mencetak 3 gol dalam satu pertandingan antar kampung karena berhasil lolos dengan beradu sprint.

Rupa-rupanya, bakatku ini membuat di usiaku yang ke 13 atau kelas 1 smp sudah masuk tim untuk pertandingan 17an yaitu antar desa atau antar kalurahan yang notabene tim inti dihuni oleh orang-orang dewasa. Debutku yang pertama di usiaku yang ke 13 adalah menjadi pemain pengganti di menit 70, saat timku sudah menang 3-0. Dan saat itu aku hampir mencetak gol karena menggiring bola dengan kecepatan tinggi mulai tengah lapangan sampai berhadapan dengan penjaga gawang melawati 4 sd 6 pemaian lawan, namun karena belum berpengalaman, tendangan pungkasanku lemah dan berhasil dijinakkan oleh penjaga gawang.
Karena hanya menjadi pemain pengganti, alias pemain cadangan maka pada pertendingan 17anku yang pertama, aku belum menempati posisi tertentu, hanya yang cedera atau yang kelelahan kugantikan, jadi bisa di depan, tengah dan juga belakang. Baru di usiaku yang ke 14 atau kelas 2 smp, aku berhasil masuk tim inti, dan disinilah instruksi-instruksi sederhana bermain bola mulai kucermati dan kucoba pahami...... bersambung bag 2

BERITA KOMPAS